Pengaruh Terapi Murottal Surah Ar-Rahman Terhadap Penurunan Kecemasan Ibu Pre Operasi Sectio Caesarea

Authors

  • Anisa Maulida Poltekkes Kemenkes Banjarmasin
  • Hj Zakiah Poltekkes Kemenkes Banjarmasin
  • Yuniarti Yuniarti Poltekkes Kemenkes Banjarmasin
  • Tri Tunggal Poltekkes Kemenkes Banjarmasin

DOI:

https://doi.org/10.54100/bemj.v9i1.502

Keywords:

Kecemasan, Sectio Caesare, Terapi Murottal Surah Ar-Rahman

Abstract

Persalinan dengan sectio caesarea di RSUD Brigjend H. Hasan Basry Kandangan menunjukkan tren yang lebih tinggi dibanding jenis persalinan lainnya dalam tiga tahun terakhir. Kenaikan ini turut disertai dengan meningkatnya kecemasan pre operasi pada ibu. Sebagai upaya penanganan non farmakologi, terapi murottal Al-Qur’an, khususnya Surah Ar-Rahman, menjadi salah satu metode yang potensial untuk mengurangi kecemasan tersebut. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pemberian terapi murottal Surah Ar-Rahman terhadap penurunan kecemasan ibu pre operasi sectio caesarea di RSUD Brigjend H. Hasan Basry Kandangan tahun 2025. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain pre-eksperimen one-group pretest-posttest. Sebanyak 30 ibu pre operasi sectio caesarea dipilih secara accidental sampling. Terapi murottal Surah Ar-Rahman digunakan sebagai variabel independen untuk melihat pengaruhnya terhadap variable dependen yaitu penurunan kecemasan, yang dianalisis menggunakan uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan perbedaan yang signifikan secara statistik pada tingkat kecemasan ibu sebelum dan sesudah diberikan terapi murottal Surah Ar-Rahman, dengan nilai Z = -5,209 dan p-value = 0,000 (p < 0,05), serta selisih rerata penurunan kecemasan sebesar 0,96 poin. Sebagian besar responden mengalami kecemasan sedang hingga berat sebelum terapi, dan menunjukkan penurunan kecemasan setelah diberikan terapi. Terapi murottal Surah Ar-Rahman terbukti berpengaruh dalam menurunkan kecemasan ibu pre operasi sectio caesarea, sehingga dapat menjadi intervensi non farmakologis yang aman dan menenangkan.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2025-11-29

How to Cite

Maulida, A., Zakiah, H., Yuniarti, Y., & Tunggal, T. (2025). Pengaruh Terapi Murottal Surah Ar-Rahman Terhadap Penurunan Kecemasan Ibu Pre Operasi Sectio Caesarea. Bunda Edu-Midwifery Journal (BEMJ), 9(1), 272–280. https://doi.org/10.54100/bemj.v9i1.502