Hubungan Kekurangan Energi Kronis Dengan Kejadian Anemia Pada Ibu Hamil Di Puskesmas Umbulharjo I Yogyakarta

Authors

  • Azizah Puspasari Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta
  • Herlin Fitriani Kurniawati Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta
  • Siti Arifah Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.54100/bemj.v9i1.561

Keywords:

KEK, Anemia, Ibu Hamil

Abstract

Kekurangan Energi Kronis (KEK) pada ibu hamil dapat menyebabkan berbagai komplikasi serius seperti anemia, pendarahan, gangguan pertumbuhan janin dan peningkatan risiko penyakit infeksi. Salah satu upaya penuruan prevalensi KEK dan anemia yaitu menetapkan pedoman makan gizi seimbang dan konsumsi tablet tambah darah (TTD). Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan kekurangan energi kronis (KEK) dengan kejadian anemia pada ibu hamil di Puskesmas Umbulharjo I Yogyakarta. Metode penelitian ini adalah rancangan analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi pada penelitian yaitu ibu hamil sebanyak 165 dengan sampel 62 ibu hamil ditentukan menggunakan rumus slovin dan teknik pengambilan purposive sampling. Hasil uji statistik menggunakan uji chi square mendapatkan hasil p=0.000 (p<0.05) yang artinya ada hubungan kekurangan energi kronis (KEK) dengan kejadian anemia pada ibu hamil di Puskesmas Umbulharjo I Yogyakarta. Saran utama pada ibu hamil agar dapat meningkatkan asupan makanan yang kaya akan asam folat, zat besi, protein dan serat serta aktif melakukan kunjungan ANC agar dapat terdeteksi dini komplikasi pada masa kehamilan.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2026-01-04

How to Cite

Azizah Puspasari, Herlin Fitriani Kurniawati, & Siti Arifah. (2026). Hubungan Kekurangan Energi Kronis Dengan Kejadian Anemia Pada Ibu Hamil Di Puskesmas Umbulharjo I Yogyakarta. Bunda Edu-Midwifery Journal (BEMJ), 9(1), 556–563. https://doi.org/10.54100/bemj.v9i1.561